Selasa, 07 Februari 2012

Dukungan Adobe untuk HTML5 dan CSS3


Bagi yang ingin bergelut di Html5 dan Css 3 Anda tidak perlu risau dengan software apa yang harus digunakan. Kini Adobe menambahkan dukungan HTML 5 pada software Dreamweaver nya. Nampaknya cletukan Steve Jobs sangat berperan dalam hal ini, ia  tidak akan menggunakan Adobe Flash di perangkat iPhone dan iPadnya. Adobe menambahkan HTML5 ini melalui upgrade gratis
untuk Dreamweaver dan Adobe web authoring software. Sehingga pengembang aplikasi iPhone dapat melakukan pengembangan dengan Adobe. Memang sebelumnya Steve Jobs tidak akan menggunakan Adobe Flash pada iPhone dan iPad nya. Adobe Flash dinilai sering mengakibatkan crash, membuat daya tahan baterai berkurang dan Apple tidak ingin ketergantungan dengan Adobe Flash dalam pengembangan aplikasinya.
Adobe juga menawarkan tambahan berupa HTML5 dan CSS3 juga browser yang mendukung HTML5. Sehingga programmer dapat langsung melihat hasil codingan nya. Fitur HTML5 ini mendukung perangkat PC, phone cell, slate, iPhone dan iPad. Sebuah langkah untuk maju Adobe, dimana sekarang banyak perusahaan dan besar berpindah ke HTML5. Langsung saja download dreamweavernya disini. Untuk pack nya tersedia gratis di Adobe Labs.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar